Cara Riset Printer Canon IP1880

09.32.00

Postingan ini membahas Cara Reset Printer Canon IP1880. Apakah anda memiliki Printer Canon Pixma IP1880 yang sedang bermasalah terutama pada saat akan melakukan print dokumen? biasanya masalah ini berupa peringatan bahwa cartridge atau head anda baik - baik saja atau memang kondisinya masih bagus alias head tidak kering, maka salah satu cara yang perlu dicoba anda melakukan Reset Printer Canon IP1880 tersebut.

Dalam tindakan Cara Reset Printer Canon IP1880 ini bisa dilakukan dengan dua cara yaitu menggunakan software resetter atau dengan cara reset manual. Untuk cara pertama dengan menggunakan software resetter, anda bisa mendownload software resetter canon terlebih dahulu disini.

Selain untuk reset ip1880, software ini bisa juga digunakan untuk printer canon tipe lainnya seperti IP1980, IP1100, IP1800 dan IP2500. untuk penggunaannya pun cukup mudah, anda tinggal mencentang pilihan "eepRom Clear" dan "Cleaning" lalu pada pilihan Tabulasi Clear Waste Ink Counter pilih tombol "Platen" dan "Main" untuk mereset indikator menjadi posisi 0.

Untuk IP1980 terdetect oleh software ini sebagai 1800 ASA. Dengan mengetahui tipe printer pengenal id printer anda ini, akan memudahkan anda untuk mereset printer anda dengan memilih tombol relesase lock, lalu set destination IP1800 ASA (hanya untuk printer ip1980) => Beda printer beda setingan, akhiri dengan menekan tombol set. Jika berhasil, maka indikator cartridge nya akan penuh, tapi terkadang tidak berpengaruh untuk mengetahui informasi printer anda, anda bisa memilih tombol "device id". Penggunaan Tab "Set Destination" disesuaikan dengan tipe printer anda, jika fasilitas ini non aktif berarti tipe printer milik anda tidak mendukung mode ini.

 Kemudian untuk reset manual bisa dilakukan dengan cara :
Matikan printer, cabut kabel power
Tekan dan tahan tombol power
Masukan kembali kabel power, eit...!! tombol powernya jangan dilepaskan dulu
Tekan tombol resume 2x (Tekanan pertama indikator resume menyala, tekanan kedua indikator power yang menyala)
Lepaskan jari anda dari tombol power.
Sumber : http://handokotantra.net/cara-manual-reset-printer-canon-ip-1880.html


Semoga artikel tentang Cara Reset Printer Canon IP1880 dapat bermanfaat untuk anda.

You Might Also Like

0 komentar